Selasa , Oktober 3 2023

Peringati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77, TK Khodijah Adakan Lomba Dan Kerja Bakti

Media NU – Senin (15/08/22) peringati hari kemerdekaan beberapa instansi pemerintah maupun swasta laksanakan lomba serta beberapa hal lain untuk memeriahkan 17 Agustus, tak berbeda dengan yang di lakukan TK Khodijah yang berlokasi di Jl Nusa Kambangan Gg VIII No 6 Denpasar – Bali.

Lomba sekaligus kerja bakti di laksanakan TK Khodijah di halaman sekolah dalam rangka hari kemerdekaan, beberapa lomba yang di adakan yaitu mewarnai, jemput bola, dan lain-lain nya, adapun kerja bakti di laksanakan oleh wali murid siswa sekaligus menjalin keakraban dengan para guru di sekolah.

TK khodijah berdiri sudah lama sejak th 1991 di bawah binaan Yayasan PC Muslimat NU Kota Denpasar dan Kegiatan seperti ini sering kami laksanakan guna mengajarkan kepada anak didik serta para guru bahwa kemerdekaan indonesia milik kita bersama, sehingga peringatan hari kemerdekaan tidak tanpa kegiatan dan berlalu begitu saja “tutur Nurul Huda Spd selaku kepala sekolah.

Keceriaan siswa sekolah TK Khodijah di barengi juga dengan beberapa orang tua yang ikut turut serta membantu dalam perlombaan, selain lomba dilaksanakan juga kerja bakti di halaman belakang sekolah sehingga bisa mengajarkan para siswa untuk bertadabbur alam.

Pewarta : M. Ridwan
Editor : Ardiansyah

About Ardiansyah Nudin

Check Also

PAC Muslimat NU Densel Gelar Seminar Keaswajaan Untuk Muslimat Denpasar

Media NU – Guna memperkuat keimanan serta membentengi terhadap radikalisme, PAC Muslimat NU Densel gelar …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *